Bupati Minta Perusahaan Perkebunan Prioritaskan Tenaga Kerja Lokal

Sungai Kunyit (radiotemansejati) – Camat Sangir Balai Janggo, Muslim mengatakan bahwa wilayah Kecamatan Sangir Balai Janggo (SBJ) dikepung oleh 7 perusahaan perkebunan besar. Banyak lahan masyarakat yang bersinggungan dengan lahan perusahaan tersebut, bahkan banyak lahan masyarakat yang dulunya dipinjamkan ke perusahaan.

“Orang tua kita dulu banyak yang melakukan perjanjian pinjam meminjam lahan ini, banyak yang sudah meninggal. Generasi muda banyak yang kurang memahami persoalan ini sehingga lama kelamaan melupakan perjanjian ini” ujar Muslim, dalam sambutannya di acara Musrenbang Kecamatan Sangir Balai Janggo, senin (06/03/2017).

Muslim mengatakan hendaknya perusahaan menghormati perjanjian ini dengan cara memperhatikan masyarakat sekitar baik yang langsung bersinggungan maupun yang tidak dengan lahan perkebunan.

Menanggapi hal ini, Bupati Solok Selatan dalam sambutannya meminta perkebunan besar yang ada di kecamatan SBJ untuk lebih memperhatikan masyarakat sekitar. Selain itu, Bupati juga meminta agar lebih memprioritaskan tenaga kerja lokal.

“jangan sampai perusahaannya di Solok Selatan, namun pekerjanya lebih banyak dari kabupaten tetangga atau bahkan dari propinsi lainnya” ujar Bupati.

Bupati menambahkan dengan mempekerjakan banyak tenaga lokal akan banyak memberikan manfaat kepada perusahaan diantaranya terjalinnya hubungan baik antara perusahaan dengan masyarakat sekitar.

Komentar Sahabat

Close
%d blogger menyukai ini: