Miliki Mikrobus, BUMNag Luak Kapau Lakukan Hal Positif

Pauh Duo (radiotemansejati) – 4 (empat) hari setelah menerima mikrobis, Badan Usaha Milik Nagari (BUMNag) Luak Kapau Mandiri Alam Pauh Duo langsung turut tangan membantu kegiatan bakti sosial yang di lakukan Badan Kerjasama Antar Nagari (BKAN) Pauh Duo, Kamis (14/12/2017).

Pada kegiatan tersebut Mikrobus dengan nomor polisi BA 7036 Y tersebut bertugas untuk memobilisasi peserta mulai dari penjemputan di rumah ke lokasi acara hingga diantarkan kembali kerumah.

“mobil itu kami gunakan untuk antar jemput peserta sunatan masal dari 4 jorong yang ada di Kec. Pauh duo ini” kata Roni Maipasla selaku pengawas BUMNag Luak Kapau Mandiri Alam Pauh Duo

Ditanya mengenai kegiatan bakti sosial yang di adakan oleh BKAN Roni Maipasla mengatakan bahwa kegiatan tersebut sangat positif, sehingganya perlu didukung.

“sangat memberi motivasi, karena ini kegiatan positif, apalagi melibatkan Rumah Tangga Miskin” terangnya jelang keberangkatan untuk mengantarkan peserta sunatan masal kerumahnya masing-masing

Ibu yanti (43) salah satu peserta mengaku sangat berkesan dengan pelayanan yang sudah diberikan

“saya merasa bersyukur, kami dilayani dengan sangat baik, anak saya tadi disunat gratis, kemudian kami juga dijemput dan diantar pakai mobil, saya Cuma bisa bilang terimakasih” katanya ketika di dalam mobil dinas milik BUMNag Luak Kapau Mandiri Alam Pauh Duo ketika hendak berangkat.

Seperti yang diketahui, pada tanggal 11 Desember 2017 Pemerintah Kabupaten Solok Selatan menyerahkan pengelolaan angkutan umum bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) Afirmasi Bidang Transportasi kepada lima Badan Usaha Milik Nagari (BUMNag). Salah satunya untuk BUMNag Luak Kapau Mandiri Alam Pauh Duo.

Sekretaris Daerah Solok Selatan Yulian Efi mengatakan Pemakaian mikrobus tersebut harus profesional, bertanggungjawab, dan sesuai dengan pedoman penggunaan yang telah ditetapkan sehingga bermanfaat bagi masyarakat banyak.

Komentar Sahabat

Close
%d blogger menyukai ini: