Hasil Visum : Mayat dipastikan korban hanyut

Sungai pagu (radiotemansejati) – Hasil visum yang dilakukan di RSUD Solok Selatan tadi malam, Rabu (29/03/2017) memastikan bahwa mayat yang ditemukan di batang suliti adalah benar korban hanyut satu bulan yang lalu atas nama Affrimon (45 tahun) warga Sungai Bong, Pakan Rabaa, Kecamatan KPGD.

Kepastian ini setelah mendapatkan konfirmasi dari pihak keluarga korban yaitu istri korban yang melihat langsung fisik mayat di RSUD Solsel.

Istri korban mengungkapkan bahwa kesesuaian mayat dengan suaminya adalah dari ciri yang ada di kaki mayat.
“Kain selendang berwarna merah yang diikat di pinggang korban adalah milik saya (istri)” ujarnya.

Atas kesesuaian ini pihak keluarga, camat, kepolisian, dan BPBD mengadakan rapat bersama dan sepakat untuk segera mengurus jenazah dengan mengkafani dan menshalatkan.

Jenazah korban selanjutnya dibawa langsung ke pemakaman dengan menggunakan mobil ambulance RSUD.

“Semoga amal ibadah beliau diterima Allah SWT” harap Kepala BPBD Solsel, Editorial.

Komentar Sahabat

Close
%d blogger menyukai ini: