Padang Aro (radiotemansejati) – Sebagai Poskamling terbaik se-Sumatera Barat tahun 2017, Poskamling Sungai Aro Aie Angek, Koto Parik Gadang Diateh didaulat sebagai narasumber tentang “Kiat- kiat Poskamling Dalam Menggapai Prestasi” di Mapolres Solok Selatan, Padang Aro, Kamis (20/7/2017).
“Alhamdulillah program di Poskamling banyak, bukan hanya sekedar keamanan keliling namun juga Poskamling menjadi pusat kegiatan para pemuda. Kami ada ikan larangan yang ketika panen disisihkan dana sosial untuk membantu masyarakat kurang mampu,” ujar Wali Jorong Sungai Aro Aie Angek, Taufik Purnama.
Ia juga menerangkan melalui poskamling tersebut ada juga program remaja masjid sekali seminggu, arisan antar pemuda, belajar pidato adat, bahkan sampai dengan kelompok sadar wisata. “semua program tersebut memliki administrasi yang lengkap dan tercatat rapi,” jelasnya.
Poskamling tersebut juga dibina oleh Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) berprestasi yaitu Brigadir Weldi Syahputra.
Kapolres Solok Selatan AKBP Mochamad Nurdin di Padang Aro, Kamis, mengatakan Brigadir Weldi Syahputra berhasil menjalankan program Bhabinkamtibmas dengan membentuk Satuan Keamanan Jorong (Sakejor) sehingga masyarakat di sekitarnya sadar akan pentingnya menjaga Sitkamtibmas yang kondusif.
Kasat Binmas Polres Solok Selatan Iptu Afrizal mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas yang ditempatkan di nagari akan melakukan pembinaan langsung, menampung aspirasi masyarakat, memberikan saran, menghidupkan lagi sistem keamanan warga.
“Bhabinkamtibmas yang ditempatkan di nagari bersentuhan langsung dengan masyarakat sehingga bisa memberikan rasa aman serta mengantisipasi tindakan kriminal,” katanya.