Solok Selatan (radiotemansejati) – Memasuki hari ke-3 pasca banjir bandang yang melanda Nagari Pakan Rabaa Tengah, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh krisis air bersih semakin meluas.
Dari pengamatan media di lapangan krisis air bersih tidak hanya terjadi pada wilayah yang terkena bencana, namun sudah meluas sampai dengan Nagari tetangga, Nagari Pakan Rabaa.
Di sepanjang jalan setelah simpang Sungai Aro, Nagari Pakan Rabaa nampak ember, derijen dan galon berjejer di tepi jalan di depan rumah warga. Hal ini dikarenakan sejak bencana banjir bandang Air PDAM belum juga pulih.
“Ada sekitar 2000 pelanggan PDAM yang mengalami krisis air bersih dikarenakan hancurnya dua intake PDAM di Batang Lolo,” ujar Direktur PDAM Solok Selatan, Yalfis melalui telepon (17/9/2017).
Ia menjelaskan saat ini pihaknya dibantu oleh enam buah mobil tangki air untuk mendistribusikan air kepada warga yang membutuhkan. “kami dibantu mobil tangki dari PDAM Solok Selatan, BNPB, Semen Padang, dan Dinas Sosial masing -masing satu mobil dan dua mobil tangki dari PDAM Kota Padang,” tambahnya.
Untuk perbaikan dua intake tersebut pihaknya sedang mengusulkan anggaran dana pembuatan intake dan bronjong darurat kepada Pemerintah Kabupaten Solok Selatan. “Untuk perbaikannya secara darurat kami perkirakan memakan waktu sepuluh hari,” ujarnya.