Ribuan Pelajar Padati Kawasan Saribu Rumah Gadang

Sungai Pagu (radiotemansejati) – Pada hari kedua Festival Saribu Rumah Gadang, Senin (20/11/2017), ribuan pelajar dari tingkat SD hingga SMA sederajat terlihat memenuhi kawasan SRG.

“Para pelajar diajak untuk mengenal lebih dekat dengan budaya Minangkabau yang ada di kawasan SRG, termasuk pengenalan benda-benda bersejarah yang berumur ratusan tahun,” jelas Yosi Nofa, pimpinan produksi Festifal SRG di Sungai Pagu

“Masih banyak diantara pelajar yang mungkin belum mengetahui benda-benda yang sering digunakan dalam adat istiadat Minangkabau, seperti Kampiu, Kambuik, ataupun peralatan lainnya,” lanjutnya

Yosi juga menjelaskan bahwa dalam kunjungan yang didampingi oleh panitia festival tersebut juga diadakan lomba penulisan singkat oleh pelajar tentang pengalamannya selama berada di rumah gadang

“Dan penulisan tersebut akan dilombakan serta dinilai oleh juri yang berpengalaman,” sebut Yosi.

Idaturahmah, siswi SDIT Marhamah, mengaku sangat terkesan datang ke kawasan Saribu Rumah Gadang. “Banyak sekali yang kami lihat dan diterangkan oleh kakak-kakak tadi,”

“Kami juga jadi tahu bagaimana sejarah dan kehebatan Rumah Gadang yang ada di Kawasan Saribu Rumah Gadang,” kagumnya.

Kunjungan Pelajar di Salah Satu rumah Gadang, Festival Saribu Rumah Gadang

Komentar Sahabat

Close
%d blogger menyukai ini: