Giliran Pakan Rabaa Timur, Pemkab Solsel Salurkan Bantuan Pangan Nasional 2023

Koto Parik Gadang Diateh, (Radio Teman Sejati) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok Selatan kembali melakukan penyaluran bantuan pangan dari Badan Pangan Nasional. Adapun program tersebut sudah berlangsung sejak Bulan April 2023 dengan bantuan yang diberikan berupa beras sebanyak 10kg untuk masing masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari peserta Program Keluarga Harapan (PKH) dan penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Kabupaten Solok Selatan.

Bantuan yang diberikan baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah ini, pada dasarnya sebagai upaya Pemerintah untuk melakukan pemulihan ekonomi pasca pandemi covid -19 dan pengendalian inflasi daerah serta meringankan beban masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dalam penyaluran bantuan tersebut, Bupati Solsel, H. Khairunas bersama Wakil Bupati Solsel, H. Yulian Efi memberikan secara langsung kepada KPM di Nagari Pakan Rabaa Timur, Kec. Koto Parik Gadang Diateh, didampingi Assisten, Staff Ahli Bupati, Camat, dan Seluruh Kepala OPD, Selasa (2/5/2023).

Bupati Solsel (Kiri), memberikan bantuan cadangan pangan kepada KPM (kanan).doc

Bupati memaparkan tentang pentingnya validasi data KPM agar bantuan yang diberikan tepat sasaran.

“Kepada Camat, Wali Nagari, Wali Jorong agar betul-betul mendata dan melakukan Validasi agar yang menerima bantuan adalah masyarakat yang betul-betul sesuai dengan kriteria yang disyaratkan sebagai penerima manfaat, karena Pemerintah Pusat maupun Pemerintahan Kabupaten Solok Selatan, akan terus berupaya memberikan bantuan kepada masyarakat dalam bentuk lainnya tentu yang terpenting adalah data penerima pada masing-masing jorong, nagari hingga kecamatan,” paparnya.

Diketahui Pemkab Solsel mendapatkan bantuan cadangan pangan dari Badan Pangan Nasional dengan kuota sebanyak 35.256 kilogram untuk 11.752 keluarga penerima manfaat dari peserta Program Keluarga Harapan (PKH) dan penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dimana para penerima manfaat masing-masing akan mendapatkan sebanyak 10 kilogram untuk periode Bulan Maret 2023 – Mei 2023.

Sebelumnya Pemkab Solsel juga telah memberikan bantuan serupa di Nagari Pakan Rabaa Utara, Kec. Koto Parik Gadang Diateh, Jum’at (28/4/2023).

Selain bantuan tersebut, Pemkab Solsel juga memberikan bantuan lainnya berupa bantuan makanan tambahan untuk balita sebagai upaya pencegahan stunting serta beberapa bantuan lainnya.(*)

AQ_Rts

Komentar Sahabat

Close
%d blogger menyukai ini: